Sabtu, 28 Agustus 2010

Situs Warna-warni

Situs Warna-warni





Menarik juga ngobrol soal kesehatan.  Kartika bilang: "Yang penting sehat!"  Betul, banyak yang berpendapat begitu: If you have your health, you have everything! 
Sekarang kita simulasi.  Gimana dengan orang yang sehat raganya tapi tidak sehat jiwanya?  Kadang-kadang aku suka heran melihat orang gila yang berkeliaran di jalan-jalan di Indonesia.  Kok bisa, makannya dari tong sampah, mandi ga pernah, tapi kok sehat aja.  Berkeliaran siang malam, ga cape dan ga masuk angin.  Jangan-jangan yang bikin sakit sebenarnya justru otak.  Tapi engga ah, siapa yang mau sehat raga dengan mengorbankan jiwa?  Amit-amit jabang beibe!
Kasus lain, gimana dengan orang sehat yang hidupnya di penjara?  Mau diapakan kesehatan itu kalau kebebasan tidak ada?  Kalau di penjara ada internet sih ga papa kali ye.  Tapi engga ah!  Ga usah berkhayal macam-macam tentang penjara!
Yang terakhir, orang sehat tapi tidak punya motivasi hidup.  Badannya sehat tapi malas, ga mau ngapa-ngapain.  Badannya sehat tapi ga punya greget untuk berkarya.  Kalau kasusnya ini, kesehatan seperti tidak bermakna.
Jadi, sebenarnya kesehatan adalah syarat "harus" untuk memiliki segalanya, tapi bukan syarat "cukup".  Dia necessary tapi bukan sufficient factor.  Tanpa jiwa yang sehat, tanpa kebebasan, tanpa semangat hidup, kesehatan tidak mungkin memberikan "segalanya". Mungkin harusnya "if you have your health, you might have everything!"
Otokritik buat diri sendiri yang sering kurang gairah!










Add a Comment

   

© 2010 Multiply · English · About · Blog · Terms · Privacy · Corporate · Advertise · Translate · API · Contact · Help

Tidak ada komentar:

Posting Komentar